Jenis Keanekaragaman Hayati



0 komentar
Jika dikelompokkan secara garis besar keanekaragaman hayati itu terbagi menjadi beberapa tingkatan yaitu sebagai berikut:

1. Keanekaragaman genetik

    Setiap organisme yang hidup memeiliki sifat yang sepenuhnya dikendalikan oleh faktor keturunan berupa gen yang dihasilkan dari induk jantan dan induk betina. Kombinasi susunan perangkat gen dari dua induk tersebut akan menyebabkan keanekaragaman individu dalam satu spesies berupa varietas-varietas (varitas) yang terjadi secara alami atau secara buatan. Keanekaragaman yang terjadi secara alami adalah akibat adaptasi atau penyesuaian diri setiap individu dengan lingkungan, seperti pada rambutan. Faktor lingkungan juga turut mempengaruhi sifat yang tampak (fenotip) suatu individu di samping ditentukan oleh faktor genetiknya (genotip). Sedangkan keanekaragaman buatan dapat terjadi antara lain melalui perkawinan silang (hibridisasi), seperti pada berbagai jenis mangga.


2. Keanekaragaman Spesies

   Keanekaragaman Spesies dikenal juga dengan keanekaragaman Jenis. Secara kasat mata, kita dapat melihat adanya keanekaragaman spesies pada family yang sama. Kita juga dapat mengamati, antara lain ciri-ciri fisiknya. Misalnya bentuk dan ukuran tubuh,warna, kebiasaan hidup dan lain-lain. anda dapat mengambil contoh keluarga kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang kapri, kacang hijau dan lain-lain.


3. Keanekaragaman Ekosistem

   Semua makhluk hidup berinteraksi atau berhubungan erat dengan lingkungan tempat hidupnya. Di dalam ekosistem, seluruh makhluk hidup yang terdapat di dalamnya selalu melakukan hubungan timbal balik, baik antar makhluk hidup maupun makhluk hidup dengan lingkungnnya atau komponen abiotiknya. Hubungan timbal balik ini menimbulkan keserasian hidup di dalam suatu ekosistem. Ada beragam ekosistem dimana tempat makhuk hidup tinggal misalkan, Di daerah dingin terdapat bioma Tundra. Di tempat ini tidak ada pohon, yang tumbuh hanya jenis lumut dan hewan yang dapat hidup antara lain rusa dan beruang kutub. 

0 komentar:

Posting Komentar

newer post older post